Bagi Anda yang sudah berusia di atas lima puluh tahun, ada baiknya ikut berlatih yoga. Lewat penelitian yang dilakukan peneliti diari Illinois menyatakan bahwa tiga kali seminggu berlatih hatha yoga bisa mendorong kemampuan otak.
Hatha yoga merupakan gerakan paling dasar dalam olahraga yoga yang memfokuskan pada meditasi dan nafas sambil melakukan gerakan yoga.
Penelitian yang melibatkan lebih dari 100 orang yang berusia di atas 55 tahun ini menyatakan bahwa mereka yang usai delapan minggu berlatih yoga kemampuan mengingat informasi, fleksibelitas mental dan konsentrasi semakin baik.
"Ada kemungkinan bahwa pada saat melakukan hatha yoga, membuat seseorang fokus pada tubuh, pikiran dan napas terbawa hingga saat keluar dari kelas yoga," jelas pemimpin studi, Edward McAuley dari fakultas kesehatan masyarakat University of Illinois seperti dilansir Daily Mail, Rabu (20/8/2014).
Selain itu, dalam penelitian sebelumnya menyebutkan bahwa berlatih yoga berpengaruh terhadap sistem grogi dan respon tubuh terhadap stres sehingga bisa menurunkan stres. Stres sendiri berpengaruh terhadap kemampuan kognitif seseorang.
Asia Bisnis |
|
Label:
Health